HMPS PBA IAIN Manado mengadakan kelas tambahan ilmu nahwu dan Sharaf.

PBA IAIN Manado – HMPS PBA salah satu organisasi mahasiswa di kampus IAIN Manado telah mengadakan sebuah kegiatan pembelajaran tambahan mengenai nahwu dan Sharaf yang dibimbing langsung oleh ustadz Alimudin Rivai, M.Hum salah satu dosen prodi pendidikan bahasa Arab (27/05/2022).

Dalam kegiatan pembelajaran yang diadakan ini ada beberapa mahasiswa dan mahasiswi yang sangat antusias Mengikutinya, baik itu dari program studi pendidikan bahasa Arab itu sendiri maupun yang berasal dari program studi lain.

Adapun saat berlangsungnya pembelajaran, para mahasiswa dan mahasiswi diharuskan menghafal matan Jurumiyah serta mempunyai kitab Al-Miftah karya ustadz Abu Yusuf Ubaid Bima yang secara rinci membahas Ilmu nahwu dan Sharaf.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan agar para mahasiswa dan mahasiswi bisa meningkatkan kemampuan berbahasa Arab, terutama bagi mereka yang berasal dari program studi pendidikan bahasa Arab IAIN Manado. (Yusuf).

Post a comment

Your email address will not be published.

Related Posts